Rumah memiliki banyak bagian yang memiliki keistimewaan khusus. Sebut saja kamar tidur, teras, halaman belakang, kamar mandi, kolam renang, bahkan hingga selasar rumah. Meskipun jarang didengar, ternyata selasar rumah dapat dimodifikasi menjadi sebuah ruangan yang menarik dan bermanfaat. Secara harafiah, pengertian selasar rumah yaitu sebuah ruangan atau lorong yang mengubungkan antara titik satu menuju ke titik lainnya (pintu ke pintu lain misalnya). Pada dasarnya, bentuk selasar itu terbuka dan tidak beratap. Meskipun ada beberapa yang tetap bertahan dengan konsep sisi terbuka, ada pula pengertian selasar rumah yang dimaknai sebagai jalan penghubung yang berada pada ruangan tertutup atau beratap. Biasanya selasar rumah atau selasar bangunan berada di lantai dasar dan beberapa orang menyebutnya dengan koridor. Namun sebenarnya kedua asal-usul kata tersebut tidaklah sama.
Tips Dekorasi Selasar Rumah Agar Terlihat Lebih Luas dan Sedap Dipandang
Tergolong cukup unik, sayangnya beberapa selasar rumah tidak memiliki luas yang cukup lega sehingga butuh kreatifitas untuk menghiasnya agar nampak kreatif tetapi tidak juga terlihat sempit. Untuk membantu rekan alit menciptakan suasana rumah yang nyaman lewat selasar multifungsi, berikut adalah beberapa tips mudah dekorasi selasar rumah ala Omahalit:
1. Letakkan Furniture / Aksesoris Pada Bagian Ujung Dekorasi Selasar Rumah
Terdapat banyak jenis furniture yang bisa dipilih sebagai pelengkap dekorasi selasar rumah. Misalnya dengan menempatkan rak sepatu, rak dinding tempel atau vas bunga untuk memperindah selasar. Cara ini juga ampuh untuk memalingkan fokus orang yang melewatinya agar tidak semata-mata tertuju pada luasan selasar yang tidak terlalu lebar.
2. Memasang Karpet Sebagai Pemanis Dekorasi Selasar Rumah
Meskipun tidak memiliki selasar yang luas, rekan alit masih bisa mengatasinya dengan berbagai macam cara. Salah satunya yaitu melalui pemasangan karpet. Pemanfaatan karpet dengan pola horizontal pada selasar yang cenderung memanjang ini dapat menimbulkan kesan yang lebih lebar. Apabila tidak mendapatkan karpet dengan ukuran yang sesuai, rekan alit bisa mengakalinya dengan menjahit beberapa karpet untuk dijadikan satu.
3. Menggunakan Cermin Pada Salah Satu Sisi Selasar
Selain sering digunakan pada bagian kamar tidur dan kamar mandi, ternyata cermin juga bisa bermanfaat maksimal ketika ditempatkan pada ruang selasar. Cermin mampu menjadi siasat uang tepat dalam membuat sebuah ruangan sempit agar terkesan menjadi lebih luas karena pantulan bayangan objek yang ada di depannya. Rekan alit masih bingung ketika memilih cermin yang paling tepat? Cobalah untuk menyesuaikan pilihan cermin dengan gaya dekorasi rumah atau berkonsultasi dengan jasa desain interior rumah modern yang profesional seperti Omahalit.
4. Pilih Warna Dekorasi Selasar yang Cenderung Terang
Pilihlah untuk menggunakan warna dekor ruangan pada selasar dengan warna yang cerah. Seperti misalnya warna pastel, putih gading, krem, abu-abu muda atau cerah lainnya yang sesuai dengan selera rekan alit. Selain menggunakan cat dinding, warna-warna cerah tersebut dapat diaplikasikan melalui wallpaper atau hiasan dinding rumah lainnya. Cobalah untuk menghindari warna yang gelap karena dapat membuat selasar menjadi terasa semakin sempit.
5. Buat Pencahayaan yang Optimal pada Selasar
Faktor terakhir yang mempengaruhi dekorasi selasar rumah adalah pencahayaan. Memilih pencahayaan yang terang dan optimal untuk selasar akan menghasilkan penampakan ruang yang lebih luas. Pencahayaan optimal tidak berbicara tentang seberapa terang lampunya, tetapi juga penataan dan pemilihan watt lampu yang ideal dan tepat. Ada baiknya jika lampu pada selasar tersusun secara rapi, sejajar lurus dengan mengikuti garis ruang.
Pilihan Jasa Desain Interior Rumah Modern Terbaik di Jawa Tengah
Setelah memahami lebih lanjut tentang pengertian selasar rumah serta tips dekorasi selasar rumah, ternyata masih ada banyak hal yang perlu diperhatikan untuk membuat hunian yang baik serta nyaman. Jangan segan untuk berkonsultasi pada ahlinya agar lebih efisien baik dalam segi perancangan desain maupun biaya. Menyediakan jasa desain interior rumah modern terbaik di Jawa Tengah, Omahalit selalu siap untuk membantu mewujudkan bangunan impian rekan alit.